Donggala -
Dalam rangka mendukung program pemerintah Makan Bergizi (MBG), Babinsa Koramil
1306-06/Banawa bersama Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Hybrid Mandiri Yayasan
Berkat Gemilang Nusantara (YBGN) menyalurkan ribuan porsi makanan sehat kepada
pelajar di wilayah Kodim 1306/KP.
Kegiatan ini
berlangsung pada Selasa (4/11/2025) di Jalan Trans Sulawesi, Dusun Petobo, Kelurahan
Ganti, Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala.
Sebanyak
1.827 porsi makanan bergizi didistribusikan ke 15 sekolah dalam kegiatan
tersebut. Menu makan siang kali ini terdiri dari nasi, daging tumis kecap,
perkedel tahu jagung, sup wortel kentang kol, buah melin, serta roti dan telur
sebagai pengganti.
Menurut
Babinsa Koramil 1306-06/Banawa, kegiatan ini merupakan bentuk nyata dukungan
TNI terhadap program pemerintah dalam meningkatkan asupan gizi bagi anak
sekolah.
“Kami
berharap kegiatan ini dapat membantu anak-anak mendapatkan asupan bergizi
seimbang agar tumbuh sehat dan cerdas,” ujar salah satu Babinsa di lokasi
kegiatan.
Program
pendistribusian makanan bergizi ini mendapat sambutan positif dari pihak
sekolah dan masyarakat sekitar. Mereka menilai kegiatan tersebut tidak hanya
meningkatkan kesehatan siswa, tetapi juga menumbuhkan kesadaran pentingnya pola
makan sehat sejak dini.
Yayasan
Berkat Gemilang Nusantara menyampaikan komitmennya untuk terus berkolaborasi
dengan TNI dan pemerintah daerah guna memperluas jangkauan program serupa di
wilayah lain di Sulawesi Tengah.









0 komentar:
Posting Komentar