Rabu, 04 Februari 2015

Apel Gelar Kendaraan Baik Kendaraan Dinas Maupun Non Dinas Anggota Kodim 1306/Donggala

Kodim_Donggala

Pada hari Rabu (4/2)  bertempat di Lapangan Apel Makodim 1306/Donggala, Dandim 1306/Donggala Letkol Inf Trijoko Adiwiyono, SH memimpin apel gelar kendaraan baik kendaraan dinas maupun non dinas yang di awasi dan disaksikan oleh Personel Denpom VII/2 Palu dibantu Staf Intel Kodim 1306/Dgl beserta Provost Kodim 1306/Donggala.

Kodim_Donggala

Dandim 1306/Donggala dalam pengarahannya mengatakan, bahwa gelar apel kendaraan kali ini dilaksanakan selain membantu pimpinan dalam rangka penegakan disiplin anggota juga bertujuan untuk mencegah dan mengeliminir sekecil mungkin terjadinya pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh anggota Prajurit/PNS Kodim 1306/Donggala, serta kegiatan ini bertujuan menegakkan disiplin Prajurit dan PNS dalam melaksanakan tugas terutama dalam berkendaraan, agar mematuhi peraturan yang ditetapkan serta melengkapi kendaraan baik meterial maupun administrasinya, "kegiatan ini dilakukan bukan semata mata untuk mencari-cari kesalahan dan kekurangan anggota, akan tetapi merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh satuan dalam penegakan disiplin dan keselamatan berkendaraan.

Kodim_Donggala

Pada kesempatan tersebut Pasi Hartib Denpom VII/2 Palu Kapten CPM Faisal mengingatkan, bahwa pemeriksaan kelengkapan kendaraan tersebut akan selalu di adakan secara rutin dan pelaksanaanya tidak ditentukan, sehingga setiap personil harus selalu dalam kondisi siap diperiksa setiap saat, ditambahkan juga bagi surat-surat kendaraan yang sudah mendekati masa kadaluarsa agar segera melaksanakan perpanjangan serta selalu mentaati Undang-Undang nomor 22 tahun 2009 tentang berlalulintas.

0 komentar:

Posting Komentar